Friday, 27 January 2023

BUKU-BUKU AKHIR TAHUN

toto zurianto

Menjelang akhir tahun 2022, ada banyak buku yang lumayan bisa dibeli. Lumayan kemaren pas jalan-jalan ke PIM-1, sempat mampir di Toko Buku PeriPlus, biasanya kusempatkan membeli 1 atau 2 buku yang harganya lumayan mahal, tapi bukunya selalu bagus, seperti awal Desember lalu, aku sempat membeli Buku Atomic Habit tulisan James Clear (294K).


Buku ini memang bagus, mengingatkan kita agar tidak perlu terpaku pada hal-hal yang kelihatannya besar dan tentunya akan berpengaruh besar apabila hal tersebut kita jalankan. Tetapi, bagi James Clear, kitapun perlu mempertimbangkan hal-hal yang lebih sederhana, kecil, tetapi tetap memberikan hal yang bagus, sering lebih mudah untuk diwujudkan.

Tapi hari ini, aku banyak mendapatkan Buku-buku yang  relatif masih cukup baru, umumnya terbitan tahun 2022, sedikit yang terbit tahun 2020 atau 2019. tetapi dengan harga discount, murah banyak, mulai dari 16K sampai sekitar 165K.



Pertama, I Alone Can Fix It, tulisan Carol Leonnig dan Philip Rucker. Ini buku yang bercerita tentang Donald Trump Presiden Amerika Serikat (2017-2022). Buku baru yang terbit tahun 2022 setebal lebih 500 halaman ini, harganya sangatlah murah, cuma Rp43.000 saja.

Buku Kedua, Zucked; Waking Up to the Facebook Catastrophe karangan Roger McNamee yang banyak bercerita tentang perkembangan teknologi dan media sosial khususnya facebook dan Instagram. Buku setebal 336 halaman ini kubeli sangat murah, hanya Rp35.000. 

Ketiga, Align; A Leadership Blueprint for Aligning Enterprise Purpose, Strategy and Organization tulisan Jonathan Trevor harganya hanya 93.000 saja. Bagi yang tetap semangat mengasah pengetahuan dan kapasitas kepemimpinannya, bolehlah membaca buku ini. Ini tentang Blue Print Leadership yang memberikan pandangan mengenai perlunya penyatuan (aligning) dari tujuan organisasi dengan strategi yang pas sesuai dengan keberadaan sebuah organisasi. Benar, setiap pemimpin biasanya mengedepankan instincnya dan pengalamannya, tetapi seluruhnya perlu disatukan dengan piliha strategi yang pas untuk mewujudkan kinerja yang lebih baik.





Buku lain yang sedang tersedia di meja buku, antara lain; 
  1. A Very Stable Genius; Donald J. Trump's Testing for America tulisan Philip Rucker dan Carol Leonnic (winners of the Pulitzer Prize, terbitan Bloomsbury tahun 2020.
  2. Ghost Work; How to Stop Silicon Valley from Building a New Global Underclass tulisan Mary L. Gray dan Sidoharth Suri (2019).
  3. Management Singularity; How to Manage  Organizations when AI, Robots and Big Data Take Over Human Control karangan Tjeu Blommaert dan Stephan Vandenbroek (2019)
  4. We are Not Like Them; Not Every Story is Black or White karangan Christine Pride dan Jo Piazza dari HapperCollins Publisher (2021).
  5. The Success Factor; Developing The Mindset and Skillset for Peak Business Performance tulisan Ruth Gotian terbitan Kogan Page (2022).

Mari menikmati buku-buku ini. 

No comments: