Friday 11 March 2022

MARHABAN YA RAMADHAN

toto zurianto

Beberapa hari lagi, sekitar 3 minggu lagi, kemungkinan besar pada hari Sabtu 2 April 2022, umat Islam akan mulai menjalani Puasa Ramadhan 1443 H. Ini kali yang ketiga, kita akan menjalani Ramadhan dalam suasana Pandemi Covid-19. Ya, sudah 2 kali Ramadhan, kita lebih banyak menjalani puasa di rumah saja, tidak ada Sholat Taraweh berjamaah, tidak ada acara Buka Bersama, bahkan sudah 2 kali kebanyakan orang menjalani Sholat I'ed di rumah bersama keluarga sendiri.
Apalagi pada suasana Ramadhan 2020 yang masih sangat mencekam ketika kita belum terbiasa menghadapi Pandemi yang membawa banyak korban meninggal dunia, obat-obat yang terbatas, fasilitas rumah sakit yang kurang memadai, dan bahkan ketika masker penutup mulut dan hidung masih sangat terbatas.

Sekarang situasi Pandemi relatif  sudah lebih terkendali, sudah banyak fasilitas pengobatan yang tersedia, dan sudah banyak masyarakat yang menjalani Vaksin sampai 3 kali. Secara total di Indonesia, jumlah penduduk yang pernah terserang Covid-19, atau yang mengalami status Positip Covid sebanyak 5.847.900 orang (10 Maret 2022). Kemudian, jumlah yang sembuh seluruhnya sebanyak 5.296.634 orang. Jadi jumlah yang meninggal sampai 10 Maret 2022 sebanyak 151.413 orang.

Mudah-mudahan status Pandemi Covid-19 bisa lebih ringan pada puasa 1443 H ini. Semua umat Islam sudah merindukan, bisa Sholat bersama berjamaah di Mesjid-mesjid. Bahkan beberapa hari yang lalu, pemerintah Arab Saudi sudah mengumumkan untuk kembali membuka Masjidil Haram dan seluruh mesjid-mesjid untuk bisa menyelenggarakan Ibadah tanpa perlu menerapkan Social distancing lagi, meskipun tetap diwajibkan memakai Masker selama berada di dalam Mesjid.

Kita di Indonesia, situasinya tentu bisa berbeda, apalagi kecukupan fasilitas kesehatan kita relatif lebih terbatas dibandingkan dengan yang dimiliki pemerintah Saudi Arabia.  Tetapi, mungkin saja pemerintah kita mulai membuka rumah ibadah, terutama Mesjid-mesjid selama Bulan Ramadhan 1443H ini. Hanya saja,  kita di Indonesia masih perlu menerapkan Protokol Kesehatan, seperti memakai Masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak tertentu yang lebih ringan.

Selamat datang Ramadhan, Selamat datang malam seribu bulan. Kita, Kami merindukan suasana Ramadhan seperti tahun-tahun yang lalu. Insya Allah puasa kita bisa berjalan lancar, lebih baik, dan kita mendapatkan Rahmat Ramadhan serta menjadi pribadi muslim yang lebih Taqwa. Amin YRA. 

No comments: