Wednesday, 15 March 2017

Soto Rajawali Padang

toto zurianto

Berlokasi di kawasan Purus, Jalan Ir. H. Juanda 33, tempat ini, Restauran atau lebih dikenal dengan sebutan Bopet (restaurant yang menyajikan menu terbatas dan lebih ringan) Soto Rajawali sangat dikenal di Padang. Baik oleh orang dari kota Padang sendiri, ataupun oleh para pendatang. Restaurant yang sekarang sudah dikelola generasi ketiga, menyajikan Soto Padang, Gado-gado (juga sering disebut Pical, Sup Daging, dan beberapa makanan kecil dan minuman.

Soto Rajawali sudah mulai ramai sejak pagi, belum jam 7 orang-orang sudah berdatangan untuk menikmati semangkok Soto Padang dan sepiring nasi. Rasanya jelas tidak ada tandingannya, terutama daging potongan dadu yang digoreng kering dan sangat garing. Menurut pemiliknya, Bapak Ali Kan, seorang minang keturunan (asal) India, setiap hari Bopent Rajawali menghabiskan daging sapi sekitatar 50 kilogram. Tentu saja termasuk Paru,

Soto Padang, mungkin sangat biasa dan bisa didapatkan di tempat lain. Tetapi ketika pembuatannya dilakukan dengan sepenuh hati, bukan sekedar usaha atau bisnis, hasilnya menjadi berbeda. Dengan pilihan daging sapi yang berkualitas tinggi, bumbu-bumbu dan racikan yang luar biasa, ditambah upaya menjaga kebersihan dan pelayanan yang terbaik, Soto Rajawali, kini menjadi pilihan utama masyarakat Padang dan para pendatang. Jadi kalau ke Padang, nikmati dulu Soto Rajawali, baru memulai aktivitas.



The Best Soto Padang in Town, Kelezatan Tiada Tara!

Perkedelnya gurih, harum dan lezat!

Ada juga Gado-gado Padang yang nikmat, dilengkapi Mie dan Selada.



Menikmati Sup Telor setengah Matang
Sup Telor setengah matang, seperti yang direkomendasi pemilik Restaurant, terbukti super nikmat. Ada 2 butir telor 1/2 matang yang disajikan dalam gelas kecil seperti Gelas Espresso bercampur kuah Soup dengan aroma rempah yang tajam dan khas.




Sop Telor Setengah Matang, kini banyak diminati pengunjung.

Photo bersama pemilik Restaurant Bapak Ali Khan.








No comments: